image description

Ikuti Kompetisi Sains, Siswa SMP Utama YBM PLN Bersanding Dengan Ratusan Ratusan Tim International



Surabaya - UTAMA Scientific Team-SMP Utama YBM PLN berpartisipasi pada I2ASPO 2023 (Indonesia International Applied Science Project Olympiad) yang diselenggarakan oleh IYSA (Indonesian Young Scientist Association) di Gedung Graha Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Surabaya pada 19 sd. 22 Desember.

I2ASPO merupakan kegiatan olimpiade proyek penelitian dalam bidang sains, teknologi, lingkungan, dan komputer, diperuntukan bagi para pelajar generasi muda. I2ASPO pada tahun ini diikuti oleh para pelajar SMP, SMA dan Perguruan Tinggi sebanyak 926 tim nasional dan internasional dari 17 negara.

Tim SMP Utama YBM PLN terdiri dari 3 siswa/i yakni, Anggieta Dwi Cahyani (kelas VIII), Luthfiana Lahfah (kelas VIII), dan Muhammad Nashiruddin Kholifatul Mukminin kelas (kelas VII).

Anggi salah seorang peserta dari SMP Utama mengaku bangga bisa mengikuti event bergengsi ini. "Olimpiade kali ini tidak mudah namun kami akan berusaha memberikan yang terbaik, mohon doanya" harap Anggi.

Epi Retnowati, Kepala SMP Utama yang mendampingi para siswa yang mengikuti olimpiade menyebutkan melalui lomba ini dapat menginspirasi para siswa untuk mewujudkan cita-cita, "Perjalanan ini telah menunjukkan komitmen mereka terhadap pengembangan diri, kerjasama tim, dan menjaga tradisi karya ilmiah di SMP Utama, cita-cita para siswa di masa depan melalui prestasi di berbagai ajang lomba, menginspirasi mereka untuk terus berprestasi dan mewujudkan cita-cita." ungkap beliau.

Terimakasih para Muzaki PLN yang senantiasa mendukung para siswa/i binaan YBM PLN mendapatkan pendidikan yang berkualitas. Semoga Allah Swt membalas zakat yang telah ditunaikan, memberkahi hartanya yang tersisa, dan senantiasa menjadikannya penyuci bagi para Muzaki.
 

Share:
    blog comments powered by Disqus
loader