image description

Ukir Asa Dafi, YBM PLN UIP JBB Lunasi Tunggakan Biaya Pendidikan Selama Dua Tahun



Dafi Afriza, siswa SMK Citra Negara kelas 11 Bidang Studi Bisnis dan Manajemen. Tekadnya untuk menyelesaikan sekolah akan tetapi terkendala dengan biaya pendidikan. Dafi Afriza memiliki tunggakan biaya sekolah dari kelas 10 sampai kelas 11 sehingga ia tidak bisa mengikuti ujian sekolah.

Kini tinggal hanya Ibunya seorang yang berkerja sebagai asisten rumah tangga dengan penghasilan 800.000/bulan. Penghasilan tersebut tentu tidak cukup untuk membiayai anaknya sekolah dikarenakan harus bayar kontrakan tempat tinggal 700.000/bulan dan ditambah lagi dengan kebutuhan makan sehari-hari.

Alhamdulillah berkat Muzakki YBM PLN UIP JBB mendengar dan melihat kondisi dari keluarganya, akhirnya Dafi Afriza mendapatkan bantuan pendidikan untuk melunasi tunggakan sekolahnya dan bisa mengikuti ujian sekolah. Alhamdulillah

Terimakasih Muzakki YBM PLN atas kebaikan dan kemurahan hati Bapak/Ibu sekalian Dafia Afriza bisa melanjutkan sekolah lagi. Semoga Muzakki YBM PLN selalu di berikan kesehatan dan dilapangkan rezekinya. Aamiin

Share:
    blog comments powered by Disqus
loader