image description

YBM PLN Buatkan Tandon dan Pipanisasi Dusun Bandut



Pasuruan - Dengan direalisasikan dari YBM PLN Pusat tentang Program " Air Kehidupan " Pada kesempatan awal survey langsung turun naik tebing untuk menuju titik sumber airnya yang dipandu oleh Fauzi dan Suraji dari Hipam sedangkan dari YBM Pasuruan oleh Wignyo dan Dodo selaku pengurus YBM.

Ternyata medan tebingnya cukup curam (+- 120 meter) dan penuh ke hati-hatian untuk turun naik juga harus melewati sungai tanpa ada jembatan. Karena kondisi musim hujan sehingga jalan setapaknya sangat licin karena habis turun hujan. Semoga bantuan Pembuatan Jeding/Tandon Air & Pipanisasi sepanjang 2.892meter ini ditujukan untuk membantu kebutuhan air bersih masyarakat = 60 kk (205 orang).

Sumber air ini dikawasan perhutani yang selama ini belum dimanfaatkan secara maksimal karena terkendala dana. Masyarakat Dusun Renes selama ini untuk memenuhi kebutuhan air bersih masih menggunakan air dari pabrik penggilingan batu yang kondisi airnya banyak kadar kapurnya, sehingga tidak bisa di konsumsi untuk air minum.

Menurut salah satu warga kampung Renes, kalau musim kemarau airnya mati, dan selama musim kemarau terpaksa warga menggunakan air sungai Welang yang kondisi airnya tidak layak untuk dikonsumsi.

Mudah-mudahan dengan rencana pembangunan Tandon Air/Jeding dan pembangunan Pipanisasi ini bisa memberikan banyak manfaat kepada masyarakat dusun renes terutama masyarakat yang termasuk dhuafa' sebagai buruh tani dan buruh mencari pasir.

Share:
    blog comments powered by Disqus
loader