image description

Berikan Pelayanan Kesehatan Gratis Bagi Para Korban Banjir Muaragembong



Bekasi – Banjir yang terjadi di Desa Pantai Harapan Jaya sudah menggenangi pemukiman warga satu bulan lebih. Banyak warga yang kehilangan pekerjaan karena mayoritas mereka bekerja sebagai petani dan buruh tani. Sedangkan persawahan tempat mereka mencari nafkah ikut terendam banjir. Bukan hanya tidak dapat bekerja, namun mereka juga mulai terserang beberapa penyakit akibat tetap bertahan di rumah yang terendam banjir.

Sebagai salah satu Lembaga zakat yang bebasis korporat, YBM PLN Bersama mitra kesehatannya yaitu YPAB memberikan pengobatan gratis bagi para korban banjir pada Kamis (04/03). Ini merupakan salah satu ikhtiar yang dilakukan oleh YBM PLN untuk meringankan beban para saudara dari pilar Kesehatan.

Setidaknya 188 pasien yang mendapatkan pengobatan gratis. Bukan hanya melakukan pengobatan kecil saja. Ada kejadian dimana salah satu anak korban banjir kakinya luka terkena tulang ikan dan harus dilakukan tindakan operasi kecil untuk mengeluarkan tulangnya agar tidak menjadi infeksi.

Share:
    blog comments powered by Disqus
loader