image description

YBM PLN LMK Berikan 31 Paket Gizi Cekal Stunting di Kelurahan Duren Tiga



Jakarta Selatan - Jumat (29/09/23) Peringatan Milad 17 tahun, Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN menyalurkan Paket Gizi Cekal Stunting. Senada dengan himbauan pemerintah mengenai pentingnya memperhatikan gizi untuk anak-anak.

"Paket Gizi Cekal Stunting merupakan perhatian dan komitmen YBM PLN LMK dalam menjaga generasi yang menjadi aset serta masa depan bangsa," ujar Ariyana, Ketua YBM PLN LMK dalam sambutan pembukaan.

Sebanyak 31 Paket Gizi diserahkan langsung kepada orang tua yang anak-anaknya mengalami stunting dan terduga stunting di Kelurahan Duren Tiga, Pancoran - Jakarta Selatan. Paket bantuan terdiri dari bahan makanan pokok seperti beras, daging ayam, minyak, dan menu pelengkap gizi.

Penyerahan bantuan dilaksanakan di Kantor Kelurahan Duren Tiga. Dalam kesempatan tersebut Sekertaris Kelurahan, menyampaikan ucapan terimakasih kepada selurah muzakki YBM PLN dan harapan agar bantuan berkelanjutan sehingga maksimal manfaat yang akan didapatkan para penerima.

Barakallah seluruh muzaki YBM PLN, semoga muzakki selalu diberikan kesehatan dan semoga senantiasa dalam lindungan Allah SWT. Aamiin

Share:
loader